breaking news

Koleksi Tutorial

Philip Johnson

Philip Johnson memegang maket gedung Puerta de Europa karyanya

Arsitek ini lahir pada 8 Juli 1906, di Ohio, Cleveland. Dialah salahsatu figur yang paling berpengaruh dalam dunia desain dan arsitektur Amerika. Tiga prinsip desain Philip Johnson, antara lain:
  • penekanan pada volume secara ilmu bangunan di atas massa;
  • penolakan simetri;
  • penolakan tentang dekorasi,

Arsitek ini, setelah lulus dari SMA masuk ke Hardvard College. Pada akhir 1920-an, dia lebih tertarik dengan arsitektur dan estetika modern yang berkembang. Pada usianya yang ke-26 tahun dia menjadi direktur Museum of Modern Ari, departemen arsitektur baru. Dia juga ikut andil dalam penulisan buku The lnternational Style yang memperkenalkan teknik Bauhaus ke Amerika
Selama tahun 1930 an, Johnson berperan besar dalam memperkenalkan gaya minimalis kepada publik. Johnson tertarik pada estetika elemen struktural. Pada pertengahan tahun tiga puluhan, dia merasa tidak puas dengan perannya sebagai seorang kritikus dan kurator Selanjutnya, dia kembali ke Harvard dan
belajar kepada arsitek kondang Marcel Breuer. Pada akhir 1940-an, dia lulus dan segera mulai merancang rumah-rumah dan bangunan umum.
Salah satu karyanya yang paling penting adalah rumahnya sendiri di New Canaan, Connecticut. Rumah kaca miliknya adalah bangunan dengan kerangka baja yang terbuka. Rumah ini berlokasi di pedesaan. Dia juga membuat sejumlah rumah-rumah lain yang mirip baling-baling. Pada 1960-an, ia beralih ke gaya yang lebih individual yang menggabungkan unsur-unsur historis, Pada
1970-an dan 1980-an, Johnson mulai lebih banyak bermain dalam tekstur dan warna bagian luar bangunannya. Halyang lebih penting lagi adalah dia telah menerbitkan buku sendiri yang menyatukan banyak pikiran dan pengalamannya setelah hampir tujuh puluh tahun berkarya.

Step by step jadi arsitek (Star Books)
Philip Johnson Reviewed by Unknown on Sunday, March 08, 2015 Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by aarchstudio © 2014 - 2015
Powered By Blogger, Designed by Sweetheme

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.